Polres Metro Tangerang Kota Gandeng KNPI Sosialisasikan P4GN bagi Remaja dan Pelajar

- Jurnalis

Rabu, 12 November 2025 - 21:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TANGERANG – Dalam rangka mencegah penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di kalangan generasi muda, Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Metro Tangerang Kota melaksanakan kegiatan sosialisasi P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) kepada para remaja, pelajar SMA, dan mahasiswa di wilayah Kota Tangerang.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh KNPI Kota Tangerang dan berlangsung di Aula Polres Metro Tangerang Kota, pada Rabu (13/11/2025).

Acara dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya: Ketua DPRD Kota Tangerang H. Rusdi Alam, S.Th.I., M.S.I., Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Dr. Raden Muhammad Jauhari, S.H., S.I.K., M.Si., Kepala Kesbangpol Kota Tangerang Bapak Teguh Supriyanto, S.Sos., M.AP. mewakili Wali Kota Tangerang, Ketua DPD KNPI Kota Tangerang Bapak Dede Maulana Paisal, S.H., M.H., Deputy General Manager Business Support Bandara Soekarno-Hatta, Ibu Titi Permata Sari, Para anggota KNPI Kota Tangerang, media, dan personel Satresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota.

Dalam sambutannya, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Raden Muhammad Jauhari menyampaikan bahwa generasi muda memiliki peran strategis dalam upaya pencegahan narkoba.

“Pemuda adalah masa depan bangsa. Jika mereka terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba, maka masa depan bangsa akan terganggu. Oleh karena itu, kita harus terus melakukan edukasi agar mereka sadar akan bahaya narkoba dan menjauhinya,” ujar Kapolres.

Beliau juga mengapresiasi inisiatif KNPI Kota Tangerang yang berperan aktif mengedukasi generasi muda untuk menjauhi narkoba, serta mendorong sinergi lintas sektor antara pemerintah, kepolisian, dan masyarakat.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kanit 2 Satresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota Iptu Eko Cahyono, S.H., yang memaparkan sejumlah poin penting, antara lain:

  • Maksud dan tujuan program P4GN;
  • Jenis dan bentuk narkotika yang beredar di masyarakat;
  • Efek dan dampak narkoba terhadap kesehatan fisik dan mental;
  • Aspek hukum terkait penyalahgunaan narkotika berdasarkan UU No. 35 Tahun 2009.
Baca Juga :  Layanan PBG di Kota Tangerang Selesai 04 Jam, Mendagri Apresiasi Kinerja Pemkot Tangerang

Acara berlangsung interaktif dengan sesi tanya jawab antara peserta dan narasumber, di mana para siswa dan mahasiswa aktif bertanya seputar upaya pencegahan serta langkah hukum terhadap pelaku penyalahgunaan narkoba.

Kegiatan sosialisasi P4GN ini merupakan bagian dari program berkelanjutan Satresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota dalam rangka menekan angka penyalahgunaan narkoba di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran kolektif di kalangan pelajar dan mahasiswa untuk berani berkata tidak pada narkoba dan menjadi agen perubahan di lingkungan masing-masing,” tutup Kasatresnarkoba Kompol Rihold, S.Kom., S.I.K., M.H.

Penulis : Abdul

Editor : Hery Lubis

Berita Terkait

Pemkot Tangerang Perluas Transformasi Digital Pendidikan Melalui Kerja Sama Korea Selatan
MUNAS III FSP KEP KSPSI 2025 Dibuka Langsung Menaker RI dan Ketum DPP KSPSI
Mendorong Kemandirian Ekonomi Desa : Djony Bunarto Tjondro Tegaskan Komitmen Astra Melalui Desa Sejahtera Astra Bajawa
Antisipasi Puncak Musim Penghujan, Pemkot Tangerang Terjunkan Alat Berat Normalisasi Kali Angke
‎Menjelang UKW, PWI Kota Tangerang Perkuat Konsolidasi dengan Pemkot
Perdana Digelar, POPKOT Kota Tangerang Siap Bergulir Bulan Depan
Antisipasi Puncak Musim Penghujan, Pemkot Tangerang Terjunkan Alat Berat Normalisasi Kali Angke
Korem 052/Wkr Peringati Hari Pahlawan 2025 : Teladani Kesabaran, Keikhlasan, dan Pandangan Jauh ke Depan

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 21:18 WIB

Pemkot Tangerang Perluas Transformasi Digital Pendidikan Melalui Kerja Sama Korea Selatan

Rabu, 12 November 2025 - 21:16 WIB

MUNAS III FSP KEP KSPSI 2025 Dibuka Langsung Menaker RI dan Ketum DPP KSPSI

Rabu, 12 November 2025 - 21:12 WIB

Polres Metro Tangerang Kota Gandeng KNPI Sosialisasikan P4GN bagi Remaja dan Pelajar

Rabu, 12 November 2025 - 10:37 WIB

Mendorong Kemandirian Ekonomi Desa : Djony Bunarto Tjondro Tegaskan Komitmen Astra Melalui Desa Sejahtera Astra Bajawa

Rabu, 12 November 2025 - 08:02 WIB

Antisipasi Puncak Musim Penghujan, Pemkot Tangerang Terjunkan Alat Berat Normalisasi Kali Angke

Rabu, 12 November 2025 - 07:57 WIB

‎Menjelang UKW, PWI Kota Tangerang Perkuat Konsolidasi dengan Pemkot

Selasa, 11 November 2025 - 21:50 WIB

Perdana Digelar, POPKOT Kota Tangerang Siap Bergulir Bulan Depan

Selasa, 11 November 2025 - 21:47 WIB

Antisipasi Puncak Musim Penghujan, Pemkot Tangerang Terjunkan Alat Berat Normalisasi Kali Angke

Berita Terbaru