Pendidikan Lima Bunga Karakter di SDN 2 Cilandak Cibatu Jadi Fondasi Pembentukan Generasi Berakhlak dan Berbudaya

- Jurnalis

Selasa, 18 November 2025 - 06:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURWAKARTA – Program Pendidikan Lima Bunga Karakter yang digulirkan Pemerintah Kabupaten Purwakarta melalui Dinas Pendidikan terus menunjukkan hasil positif. SDN 2 Cilandak Cibatu menjadi salah satu sekolah yang berhasil menerapkan program tersebut secara konsisten sehingga memberikan dampak nyata terhadap pembentukan karakter siswa.

Program Lima Bunga Karakter diterapkan dalam seluruh kegiatan belajar mengajar, dan terbukti mampu mengubah perilaku siswa menjadi lebih baik, baik saat berada di sekolah, di rumah, maupun di lingkungan masyarakat. Siswa menjadi lebih peka terhadap kondisi sosial, berperilaku terpuji, serta terbiasa melakukan hal-hal positif sesuai harapan guru, orang tua, dan masyarakat.

Pendidikan Lima Bunga Karakter mencakup berbagai aspek penting, di antaranya Tujuh Poe Atikan, Sekolah Ramah Anak, Pendidikan Anti Korupsi, Pendidikan Agama dan Pendalaman Kitab Suci, serta Tatanen di Bale Atikan. Seluruh kegiatan dilaksanakan secara terjadwal setiap hari.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setiap Senin, siswa mengikuti Ajeg Nusantara melalui upacara bendera. Selasa diisi dengan Mapag Buana berupa pembelajaran IT. Hari Rabu dilaksanakan Maneuh di Sunda, yaitu pendalaman pengetahuan budaya Sunda.

Baca Juga :  SEMMI Tangerang Desak Pemerintah Segera Bongkar Pagar Laut 30,16 KM di Pesisir Utara Tangerang.

Kamis menjadi momen Nyanding Wawangian, ketika siswa belajar empati sosial melalui kegiatan makan bersama, serta membawa beras kaheman untuk dibagikan kepada warga yang membutuhkan. Sementara setiap Jumat, siswa menjalankan kegiatan keagamaan seperti kultum, khadoroh, yasinan, dan salat dhuha berjamaah. Sabtu dan Minggu menjadi waktu Betah di Imah, yaitu kegiatan belajar dan membantu orang tua di rumah sambil mengurangi aktivitas bermain di luar secara berlebihan.

“Ngabring ka Sakola”, Kegiatan Unggulan yang Bangun Kebersamaan

Kepala SDN 2 Cilandak Cibatu, Raesih, S.Pd, saat diwawancarai pada Senin (17/11/2025), menjelaskan bahwa salah satu kegiatan unggulan sekolah adalah gerakan Ngabring ka Sakola, yaitu berjalan kaki bersama menuju sekolah.

“Jalanan pagi dipenuhi tawa, obrolan ringan, dan semangat kebersamaan. Anak-anak berjalan rapi ditemani guru atau orang tua. Ini bukan sekadar perjalanan menuju sekolah, tetapi sarana menanamkan kemandirian, kebersamaan, dan pola hidup sehat,” ujar Raesih.

Baca Juga :  Kapolres Tubaba Terima Audiensi dari PWI, Perkuat Sinergi dan Dukung Konferkab VI

Ia menambahkan, suasana positif selalu terasa di SDN 2 Cilandak. Sejak pagi, guru menyambut siswa dengan senyum hangat di gerbang sekolah, menciptakan kedekatan dan rasa nyaman. “Anak-anak menyapa penuh antusias, menyalami guru, dan merasa dihargai sejak langkah pertama mereka memasuki sekolah,” tambahnya.

Manfaat Mulai Terlihat

Menurut Raesih, seluruh program dijalankan sesuai arahan Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta. Ia bersyukur karena siswa telah terbiasa dengan pola Pendidikan Lima Bunga Karakter.

“Pembelajaran ini membentuk anak menjadi pribadi yang bertanggung jawab, disiplin, memiliki empati, saling menghormati, dan menjauhi tindakan bullying,” jelasnya.

Raesih menegaskan bahwa keberhasilan program tidak lepas dari kesungguhan para guru serta dukungan penuh dari orang tua siswa. “Alhamdulillah semua kegiatan berjalan harmonis dan manfaatnya sudah sangat terasa,” pungkasnya.

Penulis : asbud

Editor : pjm

Sumber Berita : duadimensi.com

Berita Terkait

Unit Tipidter Polres Tubaba Sidak Dua SPBU, Cegah Praktik Kecurangan
Rapidin Simbolon Kembali Pimpin DPD PDI Perjuangan Sumut 2025–2030
2.000 Murid PAUD Se Jakarta Barat Ikuti Lomba Gerak Cermat di Kebun Jeruk
Dinas PU Sukabumi dan CV Construction Architektur Jawab Kebutuhan Masyarakat Lewat Pengaspalan di Tanjakan Cibuluh
Warga Dua Desa Apresiasi Perbaikan Jembatan Cisasah oleh Dinas Perkim Sukabumi
Asep Priwanto Gelar Reses di Tiyuh Panaragan, Warga Sampaikan Beragam Aspirasi
Diduga Tak Realisasikan Plasma, Projamin Sumut Desak Pemerintah Cabut IUP–HGU PT STA 88 Paluta
Heboh” Warga Digegerkan Penemuan Mayat Lansia di Sungai Batang Natal

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 13:39 WIB

Unit Tipidter Polres Tubaba Sidak Dua SPBU, Cegah Praktik Kecurangan

Kamis, 20 November 2025 - 23:23 WIB

Rapidin Simbolon Kembali Pimpin DPD PDI Perjuangan Sumut 2025–2030

Kamis, 20 November 2025 - 23:21 WIB

2.000 Murid PAUD Se Jakarta Barat Ikuti Lomba Gerak Cermat di Kebun Jeruk

Kamis, 20 November 2025 - 23:20 WIB

Dinas PU Sukabumi dan CV Construction Architektur Jawab Kebutuhan Masyarakat Lewat Pengaspalan di Tanjakan Cibuluh

Kamis, 20 November 2025 - 23:15 WIB

Warga Dua Desa Apresiasi Perbaikan Jembatan Cisasah oleh Dinas Perkim Sukabumi

Kamis, 20 November 2025 - 23:13 WIB

Asep Priwanto Gelar Reses di Tiyuh Panaragan, Warga Sampaikan Beragam Aspirasi

Kamis, 20 November 2025 - 23:09 WIB

Diduga Tak Realisasikan Plasma, Projamin Sumut Desak Pemerintah Cabut IUP–HGU PT STA 88 Paluta

Kamis, 20 November 2025 - 19:44 WIB

Heboh” Warga Digegerkan Penemuan Mayat Lansia di Sungai Batang Natal

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Patroli Resmob Gagalkan Aksi Tawuran, Lima Pemuda Diciduk dengan Sajam

Sabtu, 22 Nov 2025 - 09:27 WIB