Layanan Gizi Terpadu untuk Negeri: Polres Metro Tangerang Kota Laksanakan Groundbreaking SPPG

- Jurnalis

Kamis, 7 Agustus 2025 - 16:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TANGERANG – Kepolisian Republik Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pemenuhan gizi nasional. Pada Rabu, 6 Agustus 2025, bertempat di Jl. KS. Tubun, Karawaci, Kota Tangerang, jajaran Polres Metro Tangerang Kota menggelar kegiatan Peresmian dan Groundbreaking Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).

Kegiatan ini dilaksanakan serentak secara nasional dan dipimpin langsung oleh Kapolri dari Malang, Jawa Timur, melalui sambungan virtual. Di Kota Tangerang, acara ini dihadiri langsung oleh Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Dr. Raden Muhammad Jauhari, S.H., S.I.K., M.Si., beserta jajaran pejabat utama dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Kombes Jauhari menyampaikan bahwa pembentukan SPPG merupakan tindak lanjut dari perintah langsung Presiden RI melalui Kapolri.

“SPPG ini akan berdampak besar terhadap perbaikan gizi anak-anak dan masyarakat, sekaligus membuka lapangan pekerjaan baru yang menyerap tenaga kerja lokal. Ini bukan hanya soal makanan, tapi soal masa depan bangsa,” tegasnya.

Beliau juga menambahkan, SPPG Polres Metro Tangerang Kota akan melayani sekitar 4.000 peserta, yang terdiri dari siswa-siswi sekolah dan peserta Posyandu, dengan menyediakan makanan bergizi setiap hari.

“Kami akan bekerjasama dengan Pemerintah Daerah, Koperasi Merah Putih, dan seluruh unsur terkait untuk menjamin program ini berjalan optimal. Ini adalah kerja bersama demi generasi sehat dan kuat,” ungkap Kapolres.

Baca Juga :  Sekjen PWI Pusat Buka Seminar Cegah KDRT IKWI Jakarta Barat

Setelah sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan simbolis peletakan batu pertama, pertanda dimulainya pembangunan fisik SPPG di atas lahan berukuran 20×45 meter yang terletak di lokasi strategis wilayah Karawaci.

Acara turut dihadiri berbagai tokoh penting seperti Wakapolres, para Kabag dan Kasat, Wadanramil, Ketua DPRD Kota Tangerang, anggota DPRD Provinsi Banten, Ketua Koperasi Merah Putih, hingga Camat Karawaci.

Acara berjalan lancar dan penuh khidmat. Momentum ini menjadi bukti nyata bahwa Polri tak hanya hadir dalam penegakan hukum, namun juga hadir sebagai pelayan masyarakat dalam bidang sosial dan kesehatan.

Penulis : abdul

Editor : pjm

Sumber Berita : duadimensi.com

Berita Terkait

Koalisi Warga Jakarta Untuk Keadilan: Sekda Pilihan Mas Pram Harus Berkomitmen pada Nilai-Nilai Kerakyatan
Maryono: Keluarga Sakinah Fondasi Kota Ramah Anak dan Perempuan
Pemkot Tangerang Tertibkan Bangunan Liar di Sekitar Mall Bale Kota
Inovasi PBG 10 Jam, DPMPTSP Kota Tangerang Jalani Penilaian KIPP Provinsi Banten
Kecamatan Periuk Tertibkan Spanduk Liar Demi Wujudkan Estetika Kota Tangerang
Tindak Lanjut Laporan Warga, Tim Gabungan Pemkot Tangerang Tangani ODGJ di Cipadu Jaya
Diduga Ada Pungutan di MTsN 1 Purwakarta, KP3: Tak Sejalan dengan Sistem Pendidikan Nasional
Pemkot Tangerang Sabet Tiga Penghargaan di Pentaloka Adinkes 2025

Berita Terkait

Rabu, 22 Oktober 2025 - 19:34 WIB

Koalisi Warga Jakarta Untuk Keadilan: Sekda Pilihan Mas Pram Harus Berkomitmen pada Nilai-Nilai Kerakyatan

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:54 WIB

Maryono: Keluarga Sakinah Fondasi Kota Ramah Anak dan Perempuan

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:52 WIB

Pemkot Tangerang Tertibkan Bangunan Liar di Sekitar Mall Bale Kota

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:48 WIB

Inovasi PBG 10 Jam, DPMPTSP Kota Tangerang Jalani Penilaian KIPP Provinsi Banten

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:30 WIB

Tindak Lanjut Laporan Warga, Tim Gabungan Pemkot Tangerang Tangani ODGJ di Cipadu Jaya

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:26 WIB

Diduga Ada Pungutan di MTsN 1 Purwakarta, KP3: Tak Sejalan dengan Sistem Pendidikan Nasional

Rabu, 22 Oktober 2025 - 18:20 WIB

Pemkot Tangerang Sabet Tiga Penghargaan di Pentaloka Adinkes 2025

Rabu, 22 Oktober 2025 - 11:09 WIB

HSN, Wali Kota Sachrudin Ajak Santri Jadi Teladan dan Agen Perubahan Berbasis Ilmu dan Akhlak 

Berita Terbaru