PLN UID Banten Bersama Pemkot Tangerang Gelar Aksi Zero Waste Warriors di Terminal Poris Plawad

- Jurnalis

Kamis, 12 Juni 2025 - 18:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TANGERANG – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten bekerja sama dengan Pemerintah Kota Tangerang menyelenggarakan aksi peduli lingkungan bertajuk Zero Waste Warriors, di Terminal Poris Plawad, Kota Tangerang, Kamis (12/6/25).

Mengusung tema “Hentikan Polusi Plastik”, kegiatan ini melibatkan seluruh pegawai internal PLN Banten dan sejumlah penggerak atau komunitas lingkungan.

General Manager PLN UID Banten Muhammad Joharifin mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya sampah plastik sekaligus mendorong aksi nyata dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen PLN dalam mendukung program pelestarian lingkungan yang berkelanjutan.

“Melalui Zero Waste Warriors, kami ingin mengajak masyarakat dan seluruh insan PLN untuk menjadi agen perubahan dalam mengurangi polusi plastik dan mengelola sampah secara bijak. Aksi ini merupakan bagian dari kontribusi nyata PLN terhadap Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya di bidang lingkungan,” ungkap Joharifin.

Lanjutnya, kegiatan ini dikemas dalam sebuah perlombaan, aksi bersih-bersih dengan pemilahan dan jumlah sampah yang berhasil dikumpulkan.

“Kegiatan ini meliputi aksi bersih-bersih area terminal, edukasi pengelolaan sampah kepada masyarakat dan pengguna transportasi. Terminal Poris Plawad dipilih sebagai lokasi karena merupakan salah satu titik vital yang perlu perhatian khusus dalam pengelolaan sampah,” katanya.

Baca Juga :  Tinjau Kondisi TPA Rawa Kucing, Sachrudin : Persoalan Sampah Perlu Peran Aktif Semua Pihak

Kepala DLH Kota Tangerang Wawan Fauzi yang turut hadir dan memberikan apresiasi atas inisiatif PLN UID Banten dalam melibatkan berbagai pihak dalam aksi kolaboratif ini.

“Kami menyambut baik kolaborasi ini. Isu sampah plastik adalah tantangan serius di perkotaan dan perlu ditangani bersama oleh pemerintah, BUMN dan masyarakat. Karena urusan sampah atau lingkungan menjadi tanggung jawab bersama,” kata Wawan.

Penulis : abdul

Editor : Spn

Sumber Berita : duadimensi.com

Berita Terkait

Perkuat Sinergi, Sachrudin Gandeng Ormas Lewat “Ngobras”
Sinergitas TNI-Polri, Danrem dan Dandim Hadiri Syukuran Hari Bhayangkara ke -79 di Mapolres Metro Tangerang Kota
Polri Peduli di Hari Bhayangkara ke -79, Polres Metro Tangerang Kota Resmikan Sarana Air Bersih di Pakuhaji
Bimtek LKPM, Sekda: Upaya Hadirkan Investasi Berkualitas
Wujudkan Generasi Emas, Sachrudin Serahkan Bantuan untuk 1.000 Balita Berisiko Stunting 
Lewat Sunatan Massal, Wali Kota Ajak Dunia Usaha Aktif dalam Program Sosial Berkelanjutan
LPJ APBD 2024 Disahkan, Sachrudin: Kolaborasi Pemkot dan DPRD Berbuah Apresiasi  
Jelang Beroperasi, Pemkot Tangerang Bongkar Bekas Area Relokasi Pedagang di Pasar Anyar Selatan

Berita Terkait

Kamis, 3 Juli 2025 - 21:08 WIB

Perkuat Sinergi, Sachrudin Gandeng Ormas Lewat “Ngobras”

Kamis, 3 Juli 2025 - 21:03 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Danrem dan Dandim Hadiri Syukuran Hari Bhayangkara ke -79 di Mapolres Metro Tangerang Kota

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:58 WIB

Polri Peduli di Hari Bhayangkara ke -79, Polres Metro Tangerang Kota Resmikan Sarana Air Bersih di Pakuhaji

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:49 WIB

Bimtek LKPM, Sekda: Upaya Hadirkan Investasi Berkualitas

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:47 WIB

Wujudkan Generasi Emas, Sachrudin Serahkan Bantuan untuk 1.000 Balita Berisiko Stunting 

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:29 WIB

LPJ APBD 2024 Disahkan, Sachrudin: Kolaborasi Pemkot dan DPRD Berbuah Apresiasi  

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:18 WIB

Jelang Beroperasi, Pemkot Tangerang Bongkar Bekas Area Relokasi Pedagang di Pasar Anyar Selatan

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:14 WIB

Pemkot Tangerang Perkuat Pembinaan WKSBM 2025, Dorong Kolaborasi Atasi Masalah Sosial

Berita Terbaru