Raperda Pertanggungjawaban APBD 2024 Dibahas, Bupati Tubaba Apresiasi DPRD

- Jurnalis

Kamis, 19 Juni 2025 - 16:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMPUNG – Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba), Ir. Novriwan Jaya, S.P., menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tubaba dalam rangka Pembicaraan Tingkat II atas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024. Rapat tersebut berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD setempat pada Kamis (19/06/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Novriwan Jaya menyampaikan apresiasinya atas perhatian dan masukan yang diberikan DPRD terhadap pelaksanaan APBD 2024. Ia mengakui bahwa dokumen Raperda yang diajukan masih memiliki kekurangan dan membutuhkan penyempurnaan.

Baca Juga :  Dukung Ketahanan Pangan Nasional Polres Sarolangun Bersama Pemerintah Kecamatan Limun Lakukan Tanam Jagung

“Kami sadar bahwa Raperda ini masih memiliki kekurangan. Karena itu, kami sangat menghargai masukan, kritik, dan saran dari DPRD,” ujar Bupati.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lebih lanjut, Bupati juga menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada DPRD Kabupaten Tubaba atas proses evaluasi yang telah dilakukan secara cermat dan mendalam.

“Terima kasih kepada DPRD Kabupaten Tubaba yang sudah mengevaluasi laporan ini secara mendalam. Ini sangat penting agar pelaksanaan APBD bisa semakin baik dan bermanfaat bagi kemajuan daerah,” tambahnya.

Baca Juga :  Politisi Perindo Hendri Novriza & Buya Taspari Alihkan Dukungan Ke-01 Dedy-Dayat

Di akhir sambutannya, Bupati Novriwan Jaya menyampaikan harapan agar sinergi antara eksekutif dan legislatif di Tubaba dapat terus terjaga dan semakin kuat ke depan.

“Kami berharap sinergi antara DPRD dan Pemda terus terjaga, demi pembangunan yang lebih merata dan berkelanjutan untuk kesejahteraan masyarakat Tubaba,” pungkasnya.

Rapat Paripurna ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Tubaba, Nadirsyah, Anggota Forkopimda Tubaba, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas dilingkup Pemkab Tubaba serta seluruh Camat Tubaba.

Penulis : jun

Editor : Spn

Sumber Berita : duadimensi.com

Berita Terkait

Gowes Jumat Bebas Kendaraan, Sachrudin Gencarkan Gaya Hidup Sehat dan Cinta Lingkungan
Remix Kencang di Tengah Malam, Polisi Bongkar Sarang Narkoba di Rawajitu Timur
Wabup Nadirsyah Meriahkan HUT Ke-12 Tiyuh Indraloka Jaya, Warga Antusias Ikuti Beragam Lomba
Tutup Evaluasi NSPK, Maryono: Komitmen Moral Jadi Fondasi Birokrasi
Dihadapan Evaluator KemenPAN-RB, Sekda Paparkan SAKIP dan Capaian Positif Kota Tangerang 
Pemuda Desa Gede Pangrango Didorong Melek Digital, Diskominfosan Tekankan Pentingnya Literasi Keamanan Data
Urus Kartu Kuning di MPP Kota Tangerang Cuma 5 Menit
Puluhan Pemuda Antusias Ikuti Pelatihan Bahasa Asing BLK Kota Tangerang, Incar Peluang Kerja Internasional

Berita Terkait

Jumat, 24 Oktober 2025 - 18:37 WIB

Gowes Jumat Bebas Kendaraan, Sachrudin Gencarkan Gaya Hidup Sehat dan Cinta Lingkungan

Jumat, 24 Oktober 2025 - 18:35 WIB

Remix Kencang di Tengah Malam, Polisi Bongkar Sarang Narkoba di Rawajitu Timur

Jumat, 24 Oktober 2025 - 18:29 WIB

Wabup Nadirsyah Meriahkan HUT Ke-12 Tiyuh Indraloka Jaya, Warga Antusias Ikuti Beragam Lomba

Jumat, 24 Oktober 2025 - 18:24 WIB

Tutup Evaluasi NSPK, Maryono: Komitmen Moral Jadi Fondasi Birokrasi

Jumat, 24 Oktober 2025 - 18:18 WIB

Dihadapan Evaluator KemenPAN-RB, Sekda Paparkan SAKIP dan Capaian Positif Kota Tangerang 

Kamis, 23 Oktober 2025 - 19:09 WIB

Urus Kartu Kuning di MPP Kota Tangerang Cuma 5 Menit

Kamis, 23 Oktober 2025 - 19:05 WIB

Puluhan Pemuda Antusias Ikuti Pelatihan Bahasa Asing BLK Kota Tangerang, Incar Peluang Kerja Internasional

Kamis, 23 Oktober 2025 - 18:32 WIB

Pemkot Tangerang Buka Sayembara Desain Revitalisasi Masjid Agung Al-Ittihad, Total Hadiah Rp 87 Juta

Berita Terbaru