Sosialisasi Penerimaan Calon PPPK, Sekda : Persiapkan Diri untuk Capai Hasil Terbaik

- Jurnalis

Kamis, 5 September 2024 - 21:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANGERANG – Seleksi penerimaan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot)  Tangerang tidak dipungut biaya. 

Hal tersebut disampaikan dengan tegas oleh Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman, dihadapan 2.370 Pegawai Non ASN dalam Sosialisasi hari kedua Penerimaan Calon  PPPK di lingkungan Pemkot Tangerang, yang berlangsung di Gedung Pusat Pemerintah Kota Tangerang, Kamis (05/09).

“Panitia seleksi, baik PANSELNAS maupun PANSELDA, tidak akan memungut biaya dari peserta. Peserta diimbau untuk waspada terhadap oknum yang mengatasnamakan panitia dan menjanjikan kelulusan dengan imbalan tertentu,” tegas Herman.

Lebih lanjut, Herman, menerangkan, sistem seleksi akan dilaksanakan secara transparan, kompetitif, dan akuntabel melalui Computer Assisted Test (CAT).

“Diharapkan, penambahan formasi ini dapat memperlancar tugas pelayanan kepada masyarakat, meningkatkan kapasitas organisasi, dan mendukung percepatan pencapaian tugas-tugas,” sambungnya.

Selain itu, Herman, juga berharap kepada para peserta untuk bisa mempersiapkan diri dalam pelaksanaan seleksi yang akan berlangsung pada Bulan Oktober 2024.

“Calon peserta diminta untuk mematuhi semua ketentuan dan persyaratan yang berlaku serta mempersiapkan diri dengan baik. Dan tentunya,

Baca Juga :  Mendukung Kebijakan Gubernur Terpilih Jawa Barat, SMK Informatika Pasundan Purwakarta, Serahkan Ijazah Secara Gratis

tingkatkan kemampuan agar mudah dalam mengikuti proses seleksi nanti dan mendapatkan hasil terbaik,” jelas Herman Suwarman.

Sebagai informasi, Pemkot Tangerang telah menerima Keputusan Menteri PAN RB No No 329 tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja di Lingkungan Instansi Pemerintah Tahun 2024. Di mana Pemkot Tangerang menerima Formasi sebanyak 5.186 yang terdiri dari Tenaga Guru sebanyak 2.510 orang, Kesehatan sebanyak 1.019 Orang, dan Tenaga Teknis sebanyak 1.657 orang.

Berita Terkait

Pemkot-Habitat Gelar Job Fair Konstruksi, Maryono:  Perluas Akses “Gampang Kerja” Warga 
Pelantikan GMI, Sachrudin: Perempuan Muslimah Harus Ambil Peran dalam Pembangunan Masyarakat
Polsek Batuceper Ungkap Kasus Curanmor, Empat Pelaku Residivis Dibekuk
Bupati Sukabumi Soroti Perubahan Anggaran 2025 Di Rapat Paripurna
Peluncuran DBPK, Sachrudin: Pembangunan Kependudukan Harus Fokus pada Kualitas
Danrem 052/Wkr Beri Hadiah Umroh Pada Peringatan Tahun Baru Islam 1447 Hijriah
Pasca Banjir, Gibran Tinjau Ciledug Indah, Sachrudin: Semoga Hadirkan Solusi Konkret bagi Masyarakat
Semarak HUT ke 52, KNPI Kota Tangerang Bakal Gelar Tangerang Rise UP

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 14:27 WIB

Pemkot-Habitat Gelar Job Fair Konstruksi, Maryono:  Perluas Akses “Gampang Kerja” Warga 

Sabtu, 12 Juli 2025 - 14:09 WIB

Pelantikan GMI, Sachrudin: Perempuan Muslimah Harus Ambil Peran dalam Pembangunan Masyarakat

Sabtu, 12 Juli 2025 - 11:07 WIB

Polsek Batuceper Ungkap Kasus Curanmor, Empat Pelaku Residivis Dibekuk

Jumat, 11 Juli 2025 - 23:17 WIB

Bupati Sukabumi Soroti Perubahan Anggaran 2025 Di Rapat Paripurna

Jumat, 11 Juli 2025 - 18:13 WIB

Peluncuran DBPK, Sachrudin: Pembangunan Kependudukan Harus Fokus pada Kualitas

Jumat, 11 Juli 2025 - 18:08 WIB

Pasca Banjir, Gibran Tinjau Ciledug Indah, Sachrudin: Semoga Hadirkan Solusi Konkret bagi Masyarakat

Jumat, 11 Juli 2025 - 18:04 WIB

Semarak HUT ke 52, KNPI Kota Tangerang Bakal Gelar Tangerang Rise UP

Jumat, 11 Juli 2025 - 18:00 WIB

Membangun partisipasi Publik, Kesbangpol Kota Tangerang gelar Sosialisasi Kebijakan Ormas

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Polsek Batuceper Ungkap Kasus Curanmor, Empat Pelaku Residivis Dibekuk

Sabtu, 12 Jul 2025 - 11:07 WIB