Dukung program Pemasyarakatan, Pemkot Terima Apresiasi di Hari Bakti ke – 61 Pemasyarakatan

- Jurnalis

Senin, 28 April 2025 - 17:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TANGERANG – Wakil Wali Kota Tangerang, H. Maryono Hasan, menghadiri acara Tasyakuran Hari Bhakti ke- 61 Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas) Republik Indonesia (RI), yang diselenggarakan di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Tangerang, Senin (28/04/2025).

“Pemkot Tangerang siap bergandengan tangan dengan Lapas dalam memberikan kesempatan dan dukungan kepada para warga binaan untuk meraih masa depan yang lebih baik,” ujar Maryono.

Maryono, menegaskan, bahwa lembaga pemasyarakatan bukan hanya sebatas tempat untuk menjalani masa hukuman, tetapi juga merupakan proses pembelajaran, pembinaan, dan pemberdayaan.

“Pemasyarakatan bukan semata proses hukuman, melainkan perjalanan pembelajaran, pembinaan, dan pemberdayaan. Setiap orang yang kita bina hari ini adalah harapan baru bagi masyarakat besok,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Maryono, juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran pemasyarakatan atas dedikasi dan kerja keras dalam melaksanakan tugas, khususnya dalam memberikan kesempatan kedua bagi warga binaan untuk kembali menjadi anggota masyarakat yang baik.

“Atas nama Pemkot Tangerang, saya mengucapkan selamat Hari Bakti ke-61. Pengabdian bapak/ibu dalam membina dan memberikan harapan baru bagi para warga binaan adalah tugas mulia yang patut kita dukung bersama,” tambahnya.

Baca Juga :  Sekda Ade Suryaman Apresiasi Program Ketangguhan Bencana Berbasis Internet

Setiap individu, lanjut Maryono, memiliki potensi untuk berubah menjadi lebih baik. “Di tangan yang dulunya terjatuh, jika diberi kesempatan, pasti bisa menjadi tangan yang membangun dan menguatkan masyarakat,” pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut, Pemkot Tangerang juga menerima Piagam Penghargaan yang diserahkan langsung kepada Wakil Wali Kota atas sinergitas dan dukungan Pemkot terhadap program-program di UPT Pemasyarakatan se-Kota Tangerang.

Penulis : Abdul

Editor : Spn

Sumber Berita : duadimensi.com

Berita Terkait

Perkuat Sinergi, Sachrudin Gandeng Ormas Lewat “Ngobras”
Sinergitas TNI-Polri, Danrem dan Dandim Hadiri Syukuran Hari Bhayangkara ke -79 di Mapolres Metro Tangerang Kota
Polri Peduli di Hari Bhayangkara ke -79, Polres Metro Tangerang Kota Resmikan Sarana Air Bersih di Pakuhaji
Bimtek LKPM, Sekda: Upaya Hadirkan Investasi Berkualitas
Wujudkan Generasi Emas, Sachrudin Serahkan Bantuan untuk 1.000 Balita Berisiko Stunting 
Lewat Sunatan Massal, Wali Kota Ajak Dunia Usaha Aktif dalam Program Sosial Berkelanjutan
LPJ APBD 2024 Disahkan, Sachrudin: Kolaborasi Pemkot dan DPRD Berbuah Apresiasi  
Jelang Beroperasi, Pemkot Tangerang Bongkar Bekas Area Relokasi Pedagang di Pasar Anyar Selatan

Berita Terkait

Kamis, 3 Juli 2025 - 21:08 WIB

Perkuat Sinergi, Sachrudin Gandeng Ormas Lewat “Ngobras”

Kamis, 3 Juli 2025 - 21:03 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Danrem dan Dandim Hadiri Syukuran Hari Bhayangkara ke -79 di Mapolres Metro Tangerang Kota

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:58 WIB

Polri Peduli di Hari Bhayangkara ke -79, Polres Metro Tangerang Kota Resmikan Sarana Air Bersih di Pakuhaji

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:49 WIB

Bimtek LKPM, Sekda: Upaya Hadirkan Investasi Berkualitas

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:47 WIB

Wujudkan Generasi Emas, Sachrudin Serahkan Bantuan untuk 1.000 Balita Berisiko Stunting 

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:29 WIB

LPJ APBD 2024 Disahkan, Sachrudin: Kolaborasi Pemkot dan DPRD Berbuah Apresiasi  

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:18 WIB

Jelang Beroperasi, Pemkot Tangerang Bongkar Bekas Area Relokasi Pedagang di Pasar Anyar Selatan

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:14 WIB

Pemkot Tangerang Perkuat Pembinaan WKSBM 2025, Dorong Kolaborasi Atasi Masalah Sosial

Berita Terbaru