Webinar SATUPENA Beberkan Tips Menjalani Hari Tua Yang Bahagia

- Jurnalis

Kamis, 8 Agustus 2024 - 20:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Perkumpulan Penulis Indonesia SATUPENA akan mendiskusikan topik bagaimana menjalani hari tua, apakah dijalani sendiri atau bersama keluarga, dengan narasumber psikolog dan praktisi parenting, Tika Bisono.Obrolan Hati Pena #144 bertema bagaimana menjalani hari tua itu akan berlangsung di Jakarta, Kamis malam, 8 Agustus 2024, pukul 19.00-21.00 WIB.

Diskusi tentang menjalani hari tua itu akan dipandu oleh Elza Peldi Taher dan Milastri Muzakkar.

Menurut panitia diskusi, ada kasus menyedihkan. Hans Tomasoa (83 tahun) dan Rita Tomasoa (73 tahun), pasangan suami istri ini ditemukan setelah sudah berhari-hari meninggal di rumahnya, di Desa Singajaya, Kabupaten Bogor.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kejadian semacam ini bukan yang pertama. Ada banyak kasus di mana orang tua meninggal di rumahnya tanpa ada yang merawat, karena anaknya tidak tinggal di rumah tersebut.

Baca Juga :  PLN Pastikan SPKLU Andal di Jalur Mudik dan Destinasi Wisata Aman

Kasus lain, beberapa anak menitipkan orang tuanya di panti jompo karena tak mau repot merawat orang tuanya di rumah.

Sementara orang tua lainnya merasa kesepian dan tak lagi dekat dengan anaknya, karena adanya gap generasi atau karena kesibukan masing-masing.

Masa tua adalah fase kehidupan yang menyediakan beberapa pilihan penting. Salah satunya adalah apakah lebih baik tinggal sendiri atau bersama anak dan keluarga atau di panti jompo?

Bagi sebagian orang tua, tinggal sendiri bisa menjadi simbol kemerdekaan dan otonomi. Mereka merasa nyaman dengan rutinitas yang sudah dikenal dan menikmati kebebasan untuk mengatur kehidupan mereka sendiri.

Baca Juga :  Wamenpora Ingin Tim Indonesia Tampil Maksimal di Asian Schools Football U -18

Namun, tak jarang konsekuensinya adalah seperti yang dialami oleh lansia yang meninggal di atas.

Di sisi lain, tinggal bersama anak atau keluarga bisa menawarkan kehangatan, dukungan, dan keamanan yang luar biasa. Namun, keputusan ini juga membawa konsekuensi, antara lain bahwa anak juga memerlukan keluarga yang mandiri.

Lalu, bagaimanakah sebaiknya orang tua dan anak menyikapi situasi ini?

SATUPENA akan membahas lebih dalam mengenai hal ini pada Obrolan Hati Pena #144 bersama Tika Bisono.

Acara diskusi ini bisa diikuti di link zoom: https:// s.id/hatipena144. Juga bisa melalui livestreaming: Youtube Channel, Hati Pena TV. Selain itu, lewat Facebook Channel: Perkumpulan Penulis Indonesia – Satupena. Disediakan sertifikat bagi yang membutuhkan.

Berita Terkait

Ketum PWI Pusat Hendry Ch Bangun Tinjau Rumah Subsidi untuk Wartawan
Tim PWI Tinjau Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum Apresiasi Komitmen Pemerintah
Sukses Gelar Drawing, Piala KONI ke -6 Siap Bergulir 10 – 21 Mei 2025
Ketua DPRD Hadiri Gelar Budaya Rakyat 2025 : Apresiasi Kepemimpinan dan Harapan Baru untuk Sukabumi
Bupati Hurmin Lantik PJ Sekda Sarolangun
Polsek Benda Ungkap Peredaran Sabu, 30 Paket Siap Edar Disita
Menpora Lantik Pejabat Eselon 1 dan 2 Kementerian Pemuda dan Olahraga
AMKI Gelar Syukuran dan Rapat Konsolidasi Perdana di Kantor Baru

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 19:55 WIB

Ketum PWI Pusat Hendry Ch Bangun Tinjau Rumah Subsidi untuk Wartawan

Sabtu, 19 April 2025 - 07:44 WIB

Tim PWI Tinjau Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum Apresiasi Komitmen Pemerintah

Jumat, 18 April 2025 - 19:27 WIB

Sukses Gelar Drawing, Piala KONI ke -6 Siap Bergulir 10 – 21 Mei 2025

Jumat, 18 April 2025 - 19:24 WIB

Ketua DPRD Hadiri Gelar Budaya Rakyat 2025 : Apresiasi Kepemimpinan dan Harapan Baru untuk Sukabumi

Jumat, 18 April 2025 - 11:25 WIB

Bupati Hurmin Lantik PJ Sekda Sarolangun

Kamis, 17 April 2025 - 21:23 WIB

Menpora Lantik Pejabat Eselon 1 dan 2 Kementerian Pemuda dan Olahraga

Kamis, 17 April 2025 - 20:07 WIB

AMKI Gelar Syukuran dan Rapat Konsolidasi Perdana di Kantor Baru

Kamis, 17 April 2025 - 17:59 WIB

Akselerasi Atasi Banjir, Pemkot Tangerang dan Pemprov Banten Sinergi Perkuat Infrastruktur  

Berita Terbaru

Daerah

Bupati Hurmin Lantik PJ Sekda Sarolangun

Jumat, 18 Apr 2025 - 11:25 WIB